Melihat Spesifikasi Komputer atau Laptop

Cara Mengetahui, Melihat Spesifikasi Komputer, Laptop. Ingin mengetahui spesifikasi lengkap dari sebuah komputer? Atau ingin melihat Spek dari CPU Anda? Mengetahui spesifikasi lengkap dari sebuah CPU komputer terkadang sangat diperlukan, terutama untuk mengukur apakah kinerja dari komputer atau laptop sudah sesuai atau seimbang dengan spesifikasinya,  sehingga dapat meminimalisir kesalahan dalam melakukan diagnosa permasalahan komputer.
Nah… Cara untuk melihat atau mengetahui spesifikasi komputer atau laptop dapat dilakukan dengan beberapa cara yaitu :
  1. Membuka/membongkar Casing komputer dan melihat secara langsung spesifikasi hardware yang digunakan. Cara ini tentunya sangat tidak efektif dan melelahkan.
  2. Run dxdiag. Yaitu dengan mengetikkan dxdiag pada jendela menu Run. Klik Start –> Run –> ketik dxdiag dan tekan OK. Maka akan muncul jendela DirectX Diagnostic Tool yang berisi spesifikasi Hardware dan System Operatingnya
  3. Melalui Device Manager pada properties masing-masing device lewat Control Panel atau Explorer
Sedangkan cara untuk melihat spesifikasi dan kinerja dari CPU dapat menggunakan bantuan software CPUz Diagnostic Tool. Dengan software ini kita bisa mengetahui lengkap spesifikasi CPU sebuah komputer atau laptop secara mendetail. Bahkan kita dapat mengetahui stabilitas kinerja dari CPU kita terutama stabilitas kecepatan clock processornya.
Berikut tampilan awal dari program CPUz Diagnostic Tool :
Setelah Anda download lakukan Extract file tersebut dan siap dijalankan. Ada 5 menu yang akan menjelaskan spesifikasi dan kinerja dari CPU komputer atau laptop kita.
Cara tersebut sangat membantu untuk mengetahui atau melihat Spesifikasi  dan Kinerja CPU komputer atau laptop yang kita gunakan.

0 Response to "Melihat Spesifikasi Komputer atau Laptop"

Posting Komentar

Terimakasih sudah berkunjung, silahkah tinggalkan komentar anda, tapi sebelum berkomentar silahkan baca dulu peraturannya :

1. Berkomentarlah menggunakan bahasa yang sopan

2. Dilarang mencantumkan komentar yang berisi SARA atau bersifat provokatif

3. Dilarang mencantumkan LINK di dalam isi komentar kecuali di halaman "Tukar Link"

4. Jangan meninggalkan komentar SPAMM,

5. Berkomentarlah sesuai tema artikel

6.Jika anda melanggar peraturan diatas, maka dengan
terpaksa saya akan langsung menghapus komentar anda.

Terimakasih.

Popular posts