Mencatat Lama Waktu Suatu Pekerjaan dengan Whatcha Doing


Menghitung waktu aplikasi berjalanKomputer dan teknologi ada untuk mempermudah pekerjaan manusia, dan satu hal yang paling dibutuhkan manusia saat ini adalah manajemen waktu. Teknologi dan komputer tentu mampu mengerjakan sesuatu sesuai dengan waktu dan plan, namun manusia membutuhkan lebih dari sekedar motivasi untuk melakukan pekerjaan sesuai dengan waktu dan rencana kerja.

Jika banyak aplikasi hanya memberikan tenggat waktu berupa deadline hitung mundur, maka aplikasi yang satu ini membantu kita untuk mengetahui seberapa baik waktu yang dicatatkan dalam melakukan suatu pekerjaan. Aplikasi ini bernama Whatca Doing?
Whatca Doing? adalah aplikasi desktop yang dapat membantu pengguna mencatat dan melakukan tracking kecepatan kerja seseorang sehingga dapat digunakan sebagai tool penilaian produktifitas pekerja. Di dalam aplikasi Whatca Doing? ini anda dapat membuat beberapa tugas kerja dan memonitor waktu yang dihabiskan atas semua tugas-tugas tersebut. Terdapat pengingat berupa pop up yang akan muncul dari waktu ke waktu sesuai dengan setting yang ditentukan sebelumnya.
  • Pertama kali tentu Anda harus mengunduh file aplikasi di halaman ini: http://fish-bytes.com/whatchadoing/index.html
  • Instal aplikasi dan jalankan aplikasi, ini adalah tampilan tatap muka aplikasi, dari sini kita dapat melakukan berbagai penyesuaian.
Watcha Doing untuk menghitung waktu kerja
  • Untuk membuat tugas baru, klik Change Task kemudian isi beberapa paramater seperti nama task, kemudian interval yang dibutuhkan, setelah semua diisi dengan benar klik tombol Add.
Ingin menghitung waktu yang berjalan dan digunakan untuk kerja? Watcha Doing solusinya
  • Kemudian buka menu pengaturan dengan meng-klik tombol Settings, isi kolom nama dengan nama Anda atau apapun, kemudian pilih interval pengingat, isi sesuai dengan keingingan Anda. Anda dapat melakukan penyesuaian lain seperti auto login dan juga lama penyimpanan history task. Setelah selesai klik tombol Back.
Kegunakan Watcha Doing untuk menghitung waktu kerja
Setelah semua penyesuaian selesai, saat aplikasi dijalankan maka kemudian Anda dapat kembali menambah task baru dan melihat report dari setiap tugas yang diberikan. Sesuaikan tugas yang telah diset dengan tugas yang dikerjakan oleh staf atau pekerja Anda, atau yang Anda kerjakan. Selamat mencoba!

0 Response to "Mencatat Lama Waktu Suatu Pekerjaan dengan Whatcha Doing"

Posting Komentar

Terimakasih sudah berkunjung, silahkah tinggalkan komentar anda, tapi sebelum berkomentar silahkan baca dulu peraturannya :

1. Berkomentarlah menggunakan bahasa yang sopan

2. Dilarang mencantumkan komentar yang berisi SARA atau bersifat provokatif

3. Dilarang mencantumkan LINK di dalam isi komentar kecuali di halaman "Tukar Link"

4. Jangan meninggalkan komentar SPAMM,

5. Berkomentarlah sesuai tema artikel

6.Jika anda melanggar peraturan diatas, maka dengan
terpaksa saya akan langsung menghapus komentar anda.

Terimakasih.

Popular posts